Cara meningkatkan Resolusi Notebook

Posted by Unknown Selasa, 26 Maret 2013 0 komentar
Resolusi layar notebook mempunyai batasan, sehingga ada aplikasi tertentu yang tidak bisa dijalankan di notebook seperti Aplikasi RKAKL DIPA   karena aplikasi tersebut membutuhkan resolusi yang tinggi, nah bagaimana menyiasatinya sehingga aplikasi tersebut dapat dijalankan di notebook? Trik ini berlaku untuk pengguna Windows 7,  sebelum membaca trik ini ada baiknya saya informasikan bahwa pada postingan sebelumnya saya telah memposting artikel Arti Kedutan mata yang mungkin perlu sobat ketahui, oke lanjut sobat begini cara meningkatkan Resolusi Layar Notebook :

Meningkatkan Resolusi Notebook

1. Buka run, ketik regedit, lalu tekan enter.


2. Cari nama kode berikut :

HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/CurrentControlSet/Control/Class/{4D36E 968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}/0000

lihat di kotak kanan cari tulisan Display1_DownScalingSupported,  Klik 2x tulisan Display1_DownScalingSupported, lalu ubah Value Data-nya menjadi 1
Lakukan cara yang sama pada Kode (tepatnya dibawah kode 0000 diatas :

HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/CurrentControlSet/Control/Class/{4D36E 968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}/0001

3. Jika telah selesai, restart komputer agan lalu cek di Screen Resolution di dekstop dengan melakukan Klik Kanan pada dekstop lalu pilih screen resolution kisaran 1024×768. Sebelum regeditnya dirubah modus ini hanya sampai 1024×600.




TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Cara meningkatkan Resolusi Notebook
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://rosorasa.blogspot.com/2013/03/cara-meningkatkan-resolusi-notebook_26.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Ricky Pratama's Blog support EvaFashionStore.Com - Original design by Bamz | Copyright of ROSORASA.